DUNIA IKANKU

Cara Budidaya Ikan Lele,Budidaya Ikan Hias Air Tawar,teknik budidaya,Budidaya Peternakan Dan Budidaya Perkebunan

Wednesday 24 February 2016

Resep Masakan Bistik Kakap Ala MEXICO


Resep Bistik Kakap


Bahan-bahan:

  •   2 potong ikan kakap / gindara
  •   60 gram keju mozarella
  •   2 lembar smoked beef
  •   ¼ sendok teh tarragon
  •   ¼ sendok teh oregano
  •   ¼ sendok teh garam
  •   1 sendok teh gula
  •   ¼ sendok teh lada bubuk
  •   ¼ sendok teh paprika bubuk
  •   ½ sendok teh kaldu ayam bubuk
  •   1 sendok makan saus smokey BBO
  •   1 sendok makan minyak goreng

Saus Mexico:

  • 5 siung bawang putih, cincang
  • 1 sendok makan mentega
  • ½ buah bawang bombay, iris tipis
  • 3 sendok makan saus tomat
  • 2 sendok makan saus smokey BBO
  • ½ sendok teh saus LP
  • ½ sendok teh gula pasir
  • ¼ sendok teh lada bubuk
  • ¼ sendok teh oregano
  • 3 sendok makan madu

Cara Membuat Resep Masakan Bistik Kakap :

  • Campur garam, gula, lada, paprika, kaldu ayam, saus smokey dan minyak goreng jadi    satu. Aduk rata.
  • Saus Mexico: panaskan mentega, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum.
  • Masukkan semua bahan saus, aduk hingga mendidih. Angkat, sisihkan.
  • Ikan kakap dibelah dua, tidak putus, beri keju mozarella dan smoked beef. Ditengahnya taburi tarragon dan oregano.
  • Beri bumbu yang telah diaduk jadi satu. Diamkan 20 menit. Oven 160º Celcius, 20 menit hingga matang.
  • Hidangkan dengan saus.

Untuk 2 Porsi

Selamat mencoba Resep Bistik Kakap ini.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Resep Masakan Bistik Kakap Ala MEXICO

0 komentar:

Post a Comment